Siapa
yang tidak tahu kue rangi? Kue tradisional khas Betawi ini masih dapat kita
jumpai hingga saat ini. Meskipun banyak kalangan remaja yang kurang melirik
makanan tradisional lagi. Tapi makanan cemilan ini tidak menurun
popularitasnya. Masihb banyak segelintir orang yang mencari-cari jajanan pasar
ini. Kue yang beerasal dari campuram kelapa parut dan dan tepung sagu ini
disajikan dengan saus gula merah yang kental. Meskipun ada rasa gurih dan asin
dari adonan rangi, tetapi masih ada rasa manis dari saus kental yang dilumuri
diatas kue. Cetakkan dari kue rangi ini mirip dengan cetakan kue pancong akan
tetapi ukurannya lebih kecil. Jika kalian ingin membuat kue rangi dirumah,
kalian dapat menggunakan resep kue rangi seperti dibawah ini:
Bahan-bahan :
·
200
gram kelapa tua, yang diparut kasar
·
400
gram tepung sagu tani
·
1
sendok teh garam
·
125
ml air
Bahan Saus:
·
150
gram gula merah
·
200
ml air
·
5
sendok teh tepung sagu tani, dilarutkan dengan 5 sendok teh air
Cara membuat:
1. Uleni kelapa parut kasar, tepung
sagu tani, dan garam sambil ditambahkan air sedikit-sedikit sampai berbutir.
- Panaskan cetakan kue rangi di atas api sedang. Tuang adonan. Tutup dan biarkan 5 menit sampai matang. Angkat.
- Saus, rebus gula merah dan air sampai gula merah larut. Saring. Kentalkan dengan larutan tepung sagu tani. Aduk sampai meletup-letup. Angkat.
- Sajikan kue rangi dengan saus gula merah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar